Friday, January 27, 2006

Komitmen

Komitmen sebenarnya apa sih?
Terkadang banyak orang mengatakan "Asal anda Komit aja...?" gw tunggu komitmen elo...
Apa saat sekarang ini hanya sebuah kata-kata yang mudah dikatakan?
Rasanya tidak seperti itu juga, karena masih banyak orang yang selalu memegang komitmen mereka setelah mereka sepakat, melakukan sesuatu.

Pertanyaan lain lagi adalah Apa penyebab orang mengingkari komitmen-nya yang telah mereka ucapkan sendiri? Beribu alasanan yang bisa dikemukan, beribu alasan yang dapat dirasionalkan.

Pantas saja umat islam dilarang melakukan sesuatu yang tidak punya dasar ilmu yang benar, dilarang bersumpah jika hanya untuk sekedar ucapan saja/untuk hanya untuk berdusta.
Sungguh berat memang jika ada suatu yang telah disepakati tiba-tiba harus dibatalkan secara sepihak tanpa memberikan penjelasan yang masuk akal.

Akhirnya perencanaan dalam melakukan sesuatu selalu harus punya plan A, plan B, plan C dan seterusnya, sehingga bila orang yang tidak "komit" tadi bisa pindah ke plan B dst.

Yang jadi renungan adalah apabila sudah dua kali di ingkari seperti itu apa perlu dilanjutkan untuk proses selanjutnya? apabila belum terjadi apa2 yang bisa saja langsung distop/diberhentikan atau dibatalkan sama sekali. Tetapi jika sudah terlanjur keluar biaya lebih apa yang harus dilakukan? lupakan saja? nggak mungkin kan??? atau di iklhaskan saja.. simple kan... apa iya sih seperti itu?

Islam mengajarkan untuk selalu sabar, tawakal dan senantiasa berusaha, dalam menghadapi kehidupan ini. Tapi apakah kita diam saja jika kita 'dijitak' tanpa ada alasan yang kuat? saya bukan bersabar itu namanya, tapi 'lemah', padahal islam lebih menyukai umatnya yang kuat.
Arti kita tidak bisa diam saja, atau kita diamkan hehehe..

Alangkah aneh-nya jika semua orang selalu berkomitmen, alangkah aneh-nya jika semua orang selalu sepakat? jika seperti fungsi hawa nafsu, setan itu ngapain ya?
Jadi jangan aneh jika ada yang mengingkari komitmen-nya yang telah di ucapkan, walaupun pake sumpah ehehehehehe...

Selama dunia ini belum kiamat tentunya hal seperti itu akan terus ada ;-) tinggal kita mau ambil yang mana? mau ikut-ikut mengingkari komitmen yang telah diucapkan?

::wars::

1 Comments:

Blogger adjie said...

ini lagi komitment ngga update blog yaa

3:12 AM  

Post a Comment

<< Home